26 September 2009 | 31 comments | Sibaho Way

Georgetterox

Nama blogger satu ini Vicky Laurentina. Alamat blognya di sini http://georgetterox.blogspot.com. Repot kan membacanya? Sepertinya masih ada keterkaitan dengan tulisan yang tertera di bawah photonya: gorgeous and always rocks. Artikan saja sendiri ya..

Tulisannya ringan, energik, meletup-letup namun sarat makna. Kadang-kadang konyol tapi kalau ditelusuri bisa benar juga. Saya sendiri berkenalan dengan tulisannya ketika dia masih PTT di sebuah tempat yang katanya rutin mati listrik dan masyarakatnya selalu menyetel musik dengan keras. Walau berlatarbelakang kedokteran, tulisannya tidak melulu kok soal kesehatan. Jika membaca 1 tulisannya, dijamin ketagihan untuk melahap tulisannya yang lain.

Sekedar kisi-kisi saja. Tulisan terbarunya yang berjudul : Antara Bandeng dan Orang Sekarat, sangat menggelitik. Bayangkan saja, dalam suasana berkabung masih bisa berkonyol ria bahkan dengan melibatkan bandeng segala. Tapi, ini membuka cara pandang saya tentang kematian, bahwa tidak selamanya kematian harus disikapi dengan tangis. Ada poin yang lebih penting yaitu persiapan (termasuk baju melayat :P), persiapan menghadapi kematian diri sendiri dan orang-orang yang kita sayangi, kapan pun! Lho, kok jadi mengerikan gini.... :P

Oke, kalau mau berteman lebih dekat via facebook atau friendster, search saja dengan nama lengkapnya di atas. Tapi, jangan berharap dia langsung confirm. Biasanya diselidiki dulu siapa Anda, siapa teman Anda, termasuk membongkar-bongkar isi blog Anda. Bila perlu interview dulu via email :D

Vic, sorry nih saya 'nggosipin' kamu tanpa ijin dulu. Semoga apa yang saya ceritakan tidak berlebihan. Yang jelas, menurut saya, kamu blogter (blogger dokter) yang unik dan layak dilipatgandakan.

Selamat Sore, Bahoomian!! Salam hangat Sibaho buat Anda sekeluarga

Related Post



31comments:

Post a Comment

Berkomentar yang wajar ya kawan :)

Supporting Websites