29 November 2009 | 49 comments | Sibaho Way

3 Langkah wajib perencanaan bisnis online

Add to Technorati FavoritesMenindaklanjuti tulisan sebelumnya soal langkah memulai bisnis online, kali ini saya ingin berbagi. Harap diketahui, saya tidak ahli soal bisnis online dan saya pun belum memiliki bisnis online yang serius dan sukses. Langkah-langkah yang saya paparkan berikut ini adalah sedikit analisa yang biasa dipakai pada bisnis offline.

Oke kita mulai. Bisnis apa pun pada dasarnya mempunyai rumus baku: Strategi yang baik + Eksekusi yang baik = Bisnis yang baik. Yang pertama adalah strategi. Mengapa strategi? Nanti akan tahu sendiri. Let's go !
  1. Menetapkan Tujuan
    Harus diperjelas sejelas-jelasnya, akan bermain dimana bisnis online yang akan kita jalankan. Istilah kerennya, what business are we in atau wbawi. Ada banyak pilihan bisnis online, baik yang sudah eksis maupun yang belum ada saat ini. Membuka toko online, main paid review, menjual link, affiliasi atau paid per click ala Google Adsense adalah contoh-contoh bisnis online yang sudah eksis. Eksis bukan berarti tidak potensial lho. Tetapkan juga segmen atau niche-nya, agar tetap fokus. Sekalian tetapkan, jalur mana yang tidak akan dimasuki, paling tidak untuk saat-saat awal. Bagaimana dengan bisnis yang belum ada sekarang? Silahkan saja. Dibutuhkan kreatifitas dalam bisnis apa pun juga, termasuk bisnis online.
  2. SWOT analysis
    Analisa SWOT (Strength Weakness Opportunity Threat) atau SWOT analysis menurut saya penting untuk melanjutkan step 1 di atas. Seperti diketahui, Strength dan Weakness adalah lebih kepada faktor internal, sebaliknya Opportunity dan Threat lebih kepada faktor eksternal. Tuliskan satu persatu apa yang menjadi kekuatan dan kelemahan Anda, lalu apa peluang dan ancaman terhadap bisnis online yang akan dimasuki. Catat saja sebanyak-banyaknya. Sebagai contoh analisa SWOT, bisa dilihat milik blogodollar : Aplikasi analisis swot dalam ngeblog.
  3. TOWS Matrix
    Jika analisis SWOT bisa kita anggap 'what', maka TOWS Matrix adalah 'how'-nya (dibalik doang, dari SWOT jadi TOWS :D). Ada empat kombinasi yang didapat dari TOWS Matrix yaitu SO, ST, WO dan WT.
    • SO (Strength Opportunity) adalah bagaimana menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang.
    • ST (Strength Threat) adalah bagaimana menggunakan kekuatan untuk mengatasi ancaman.
    • WO (Weakness Opportunity) adalah bagaimana meminimalkan kelemahan untuk memanfaatkan peluang.
    • WT (Weakness Threat) adalah bagaimana meminimalkan kelemahan untuk menghindari ancaman.
    Strategi inilah yang akan menjadi panduan dasar kita menjalankan dan mengembangkan bisnis online yang akan kita mulai.
Bagaimana, mudah kan? Sampai di sini, kita sudah mulai melakukan bisnis online, walau masih dalam tahap perencanaan. Tiga hal di atas adalah besarnya. Sebenarnya masih ada beberapa tools lagi yang baik untuk dimanfaatkan dalam tahap perencanaan ini. Tapi nanti malah membuat makin bingung dan melebar kemana-mana. Ingat, semakin sempurna sebuah perencanaan, semakin sulit untuk dilaksanakan :)

Saya sangat berterimakasih jika kawan-kawan ada yang menambahkan baik berupa kritik maupun saran. Oh ya, bagi yang merasa sudah pernah mendapat $500 dari GA, mohon bantuannya untuk sharing di sini :))

Oke. Sampai di sini dulu kawan karena saya juga akan membuat 3 langkah di atas dulu :D
Semoga bermanfaat :)

Related Post



49comments:

Post a Comment

Berkomentar yang wajar ya kawan :)

Supporting Websites